Oscar VS Louhan, Mana Ikan Cichlid yang Lebih Keren?
Nakama Aquatics – Saat kita berkecimpung di dunia ikan hias, rasanya kurang lengkap kalau nggak membahas ikan Cichlid. Cichlid ini banyak sekali jenisnya dan mereka punya daya tarik tersendiri bergantung dari spesiesnya.
Dan dari sekian banyak jenis Cichlid dan turunan-turunannya, ada 2 yang paling mencolok yaitu ikan Oscar dan Louhan. Membandingkan kedua ikan ini tentu sangat menarik.
Lalu diantara ikan Oscar dan Louhan, manakah ikan Cichlid yang lebih keren?
Fisik
Jika kita melihat dari segi fisik, kedua ikan ini sama-sama memiliki corak yang mencolok dan ‘cukup rame’.
Ikan Louhan yang merupakan hibrida dari Parrot Cichlid ini punya warna yang cukup variatif. Mulai dari merah, biru, kuning, dan lainnya. Bahkan dalam 1 ikan Louhan bukan cuma 1 warna, justru biasanya kombinasi beberapa warna tertentu.
Berbeda dengan ikan Oscar yang secara umum memiliki tubuh berwarna hitam dengan corak oranye. Memang mimin juga sepakat bahwa ikan Oscar punya corak warna yang menarik, bahkan beberapa ada yang menyerupai batik. Meskipun ikan Oscar ini warnanya cenderung itu-itu saja.
Namun jika dibandingkan dengan ikan Louhan, apalagi dengan variasi dan kombinasi-kombinasi warnanya, jelas ikan Louhan lebih diunggulkan. Sehingga karena ikan Louhan lebih unggul maka skornya dari segi fisik 0 untuk Oscar dan 1 untuk Louhan.
Ukuran tubuh
Tidak lupa kita bandingkan dari segi ukuran tubuh. Ukuran tubuh seekor ikan kadang juga menjadi acuan seberapa keren ikan tersebut.
Mengutip dari situs resmi Meet The Pet, secara umum, ikan Louhan dapat tumbuh mencapai panjang hingga 30 cm. Berbeda dengan ikan Oscar, dimana secara umum ia dapat tumbuh sampai 45 cm.
Dari perbandingan tersebut sudah bisa dipastikan bahwa ikan Oscar bisa tumbuh lebih besar daripada ikan Louhan. Secara umum, semakin besar ikan tersebut maka semakin keren ikannya.
Jadi karena Oscar yang lebih besar, maka dialah pemenangnya. Sehingga skornya menjadi 1 untuk Oscar dan 1 untuk Louhan.
Makanan
Apabila kita bandingkan dari segi makanan, meskipun mereka sama-sama Cichlid, mereka bebeda lho. Ya, sifat ikan Oscar dan Louhan sangat berbeda dalam hal makanan.
Ikan Louhan adalah ikan karnivora. Dengan sifatnya yang karnivora, menu makanan ikan Louhan mulai dari ikan kecil, cacing tanah, jangkrik, dan sebagainya. Kalau pun pelet, biasanya pelet yang khusus Cichlid.
Lain halnya dengan ikan Oscar yang merupakan ikan omnivora. Dengan sifatnya yang omnivora, ikan Oscar lebih leluasa memakan apapun. Menu makanannya lebih bervariasi mulai dari ikan kecil, cacing darah, jangkrik, pelet, bahkan tanaman mati sekalipun. Sungguh gila.
Dengan anggapan bahwa semakin gila dan variatif makanannya, maka ikan tersebut semakin keren. Dan jika kita melihat perbandingan tadi, makanan ikan Oscar tentu lebih gila dan barvariasi karena ia bersifat omnivora.
Sehingga jika dibandingkan dari segi makanan, ikan Oscar lah pemenangnya. Maka skornya menjadi 2 untuk Oscar dan 1 untuk Louhan. Wow, comeback yang keren dari Oscar.
Karakteristik
Sebenernya untuk karakteristik sendiri, terus terang, antara ikan Oscar dan Louhan punya karakteristik atau temperamen yang mirip.
Mereka berdua terkenal sebagai ikan yang cukup agresif. Apalagi dari segi pergerakan dan keaktifan, mereka juga kurang lebih sama.
Jadi bisa dibilang dari segi karakteristik, ikan Oscar dan Louhan itu seimbang. Sehingga skornya tetap sama yaitu 2 untuk Oscar dan 1 untuk Louhan.
Dari segi harga dan popularitas
Terakhir kita bandingkan dari segi harga dan popularitas. Tentu kita memakai asumsi, semakin populer maka harganya semakin naik. Dan ketika harganya naik, maka secara umum ikan tersebut lebih keren.
Sebenarnya kalau ngomongin popularitas, ikan Louhan jelas menonjol sekali. Ini terlihat dari ikan Louhan yang pernah menjadi tren pada tahun 2002.
Dimana ikan yang tren mencakup penghobi-penghobi karbitan, atau dengan kata lain, orang awam. Orang yang mengerti ikan Oscar, sudah pasti mengerti ikan Louhan. Tapi orang yang mengerti ikan Louhan, belum tentu mengerti ikan Oscar.
Lagipula ikan Oscar belum pernah menjadi sesuatu yang tren dalam skala besar seperti ikan Louhan. Jadi tanpa menyinggung harga pun sudah jelas ikan Louhan pemenangnya. Sehingga skor menjadi 2 untuk Oscar dan 2 untuk Louhan.
Kesimpulan
Nah jadi itulah pertandingan ikan Oscar dengan ikan Louhan dari berbagai sisi. Hasil skornya adalah 2 untuk Oscar dan 2 untuk Louhan. Sehingga duel kali ini berakhir seri.
Iya, mimin tahu kalau ikan yang lebih keren itu sangat relatif dan tiap orang bisa berbeda-beda. Jadi kalau kamu punya pendapat lain silahkan tulis di kolom komentar. Semoga bermanfaat!!