9 Ikan Pilihan Asal Benua Amerika yang Bisa Kamu Pelihara

Benua Amerika terbagi menjadi tiga wilayah yaitu Amerika Selatan, Amerika Utara, dan Amerika Tengah. Kesemua wilayah tersebut mempunyai ikan-ikan endemik yang sangat cantik. Amerika Selatan menjadi yang terdepan karena ikan-ikan asal sana memang sudah dikenal luas di dunia ikan hias.

Tapi bagaimana dengan ikan-ikan asal Amerika Tengah dan Utara? Berikut 9 ikan pilihan asal Benua Amerika yang bisa kamu pelihara di rumah.

1. Peacock bass (Amerika Selatan)

Peacock bass bukanlah nama yang asing untuk para penghobi ikan, karena ikan ini sudah hampir 1 dekade menjadi favorit para pecinta ikan predator.

Datang dari Amerika Selatan, Peacock bass punya beberapa jenis yang bisa menjadi pilihanmu. Asyiknya lagi, ikan ini bisa dipelihara secara barengan atau tankmate. Jadi di dalam satu akuarium, kamu bisa memiliki lebih dari 1 jenis ikan peacock bass. Seru kan?

2. Northern pike (Amerika Utara)

Yang satu ini adalah predator ulung asal Amerika Utara. Northern pike dijuluki sebagai serigala air tawar karena reputasinya sebagai ikan predator.

Ikan ini bukanlah ikan yang sering ada di pasaran lokal, harganya juga cukup mahal karena diimport langsung dari Amerika Serikat atau Eropa. Mereka juga lebih suka hidup di air dengan suhu sejuk. Jadi ikan ini memang bukan buat pemula.

3. Amphilophus labiatus (Amerika Tengah)

Kalau dari namanya, kamu pasti asing kan? Padahal ikan ini adalah si pembawa masalah di berbagai perairan tawar lokal yaitu Red devil cichlid.

Si Setan Merah awalnya memang ikan hias. Soalnya warna ikan yang terang dan karakternya yang aktif jelas menjadi sebuah daya tarik.

Kamu bisa memelihara mereka, namun jangan sampai di buang ke sungai dekat rumah ya. Ikan tuh buat dijaga, bukan buat dicampakkan begitu saja. Cieh..

4. Channel catfish (Amerika Utara)

Channel catfish di Amerika Serikat bisa dibilang kaya jenis lele clarias disini. Mereka adalah lele favorit warga AS yang biasanya memasak daging ikan ini dengan cara di grilled atau di goreng singkat.

Walau terkenal sebagai ikan konsumsi, Channel catfish juga laris sebagai ikan hias di luar Amerika. Tampilannya unik dengan kumis panjangnya. Di pasar lokal, ikan ini cukup langka stoknya.

5. Pike cichlid (Amerika Selatan)

Banyak yang mengira kalau Pike cichlid adalah jenis channa asal Amerika Selatan, soalnya bentuknya memang mirip. Pike cichlid adalah ikan predator yang eksotis.

Di Indonesia, jenis yang banyak dijual adalah Red atabapo. Warnanya merah merona dengan badan memanjang yang membuat ikan ini agak berbeda tampilannya dengan peacock bass.

Sama seperti peacock bass, ikan ini juga bisa dipelihara secara tankmate bersama jenis ikan lainnya.

6. Atractosteus tropicus (Amerika Tengah)

Di Amerika Tengah tepatnya Negara Kosta Rika, hidup seekor ikan jenis gar bernama Tropical gar. Bentuknya memang mirip dengan Aligator gar spatula yang bisa tumbuh hingga lebih dari 2 meter.

Bedanya, ikan ini seperti versi mininya, karena ukuran maksimalnya hanya 1,2 meter. Seperti jenis gar lainnya, Tropical gar juga terlahir sebagai ikan predator yang siap melahap mangsanya. Ikan ini di Indonesia masih cukup langka.

7. Guppy (Amerika Selatan)

Tahukah kamu kalau Guppy dan ikan cere bukanlah ikan asal Indonesia? Mereka berasal dari Amerika Selatan. Ikan berukuran mini ini bisa dengan mudah hidup di Indonesia karena kesamaan cuaca serta iklimnya.

Di sisi lain, Guppy juga sudah menjadi ikan hias dengan fans yang banyak. Bahkan, kontesnya juga sudah sering diadakan. Jenis ikan Guppy ada banyak, tinggal kamu saja, mau pilih yang mana?

8. Angelfish (Amerika Selatan)

Angelfish atau manfish sudah dibudidayakan dengan luas disini. Stoknya bisa kamu dapatkan di hampir seluruh toko ikan. Harganya? Ada yang murah banget, tapi ada juga yang sampai jutaan.

Manfish berasal dari Amerika Selatan dan punya banyak jenis. Jenis paling mahal adalah Manfish altum yang harganya setara dengan 1 buah smartphone baru.

Karena Manfish adalah ikan yang lebih suka hidup dalam kelompok, kamu harus membelinya lebih dari 1 ekor. Bayangin, 15 Manfish altum? Setara 1 unit motor tuh.

9. Convict cichlid (Amerika Tengah)

Convict cichlid merupakan jenis cichlid asal Amerika Tengah. Ikan ini bentuknya amat lucu, dengan wajah sekilas mirip seperti burung love bird. Stoknya di pasaran cukup banyak dan tidak terlalu langka.

Mereka adalah ikan omnivora yang memakan apa saja, mulai dari algae, pelet, sampai udang kecil. Karakternya cukup unik, karena ikan ini akan aktif bergerak di dalam akuarium. Salah satu jenis cichlid yang paling imut.

Itulah 9 ikan asal Benua Amerika yang sudah kami pilihkan. Beberapa memang terbilang sebagai ikan yang langka disini karena stoknya di pasaran tidak selalu tersedia. Namun, itu juga yang menjadi daya pikatnya. Kamu tertarik pelihara yang mana?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *